Saturday, June 16, 2012

Mencari User ID di Facebook

User ID Facebook adalah sederetan angka yang ada pada Akun Profil member di facebook. Pada awal pendaftaran kita diberikan user ID berbentuk deretan angka, misalnya http://www.facebook.com/profile.php?id=100000618645568 deretan angka yang paling belakang itulah ID nya. Namun facebook juga menyediakan menu untuk merubah deretan angka tersebut dengan nama yang kita inginkan. Agar mudah diingat saja (Hampir sama dengan prinsip DNS). Contohnya seperti ini http://www.facebook.com/randyprasetyo01


User ID facebook dapat digunakan untuk berbagai trik facebook, dan yang diminta ID yang berbentuk sederetan angka itu. Nah loh..!! Khan sudah dirubah dengan nama, gimana cara balikinya..?? Ini pertanyaan yang sering timbul ketika kita membutuhkan User ID facebook yang berbentuk sederetan angka.
Tenang aja, ada kok caranya. Anda gak perlu balikin lagi ID nya. Cukup dengan mengetikan
http://graph.facebook.com/UserName di URL Box pada Browser anda. Lalu gantilah tulisan UserName (yang warna biru) dengan username yang anda miliki. Misalnya : http://graph.facebook.com/randyprasetyo01
Maka akan Tampillah informasi profile yang anda miliki seperti dibawah ini.

{
   "id": "100000618645568",
   "name": "Randy Prasetyo",
   "first_name": "Randy",
   "last_name": "Prasetyo",
   "link": "http://www.facebook.com/randyprasetyo01",
   "username": "randyprasetyo01",
   "gender": "male",
   "locale": "id_ID"
}

Dapet deh kode ID profil nya, dan anda juga bisa menampilkan Photo Profile yang sedang digunakan dengan mengetikkan

http://graph.facebook.com/randyprasetyo01/picture?type=large
Pada type bisa diganti dengan : small, square, large, normal. Terserah anda saja.
Selamat Mencoba ...

No comments:

Post a Comment